When in Rome, Do As the Romans Do: Artinya??
Hi sobat Pondok Linguishtic! Selamat bertemu kembali. Siap untuk materi selanjutnya? Well, kali ini kita akan membahas sesuatu yang baru, yang juga tak kalah pentingnya dalam Bahasa Inggris. Pada post kali ini kita akan membahas "Saying" atau peribahasa. Istilah lain yang juga sering digunakan adalah "Proverb". So, saying yang akan kita bahas kali ini adalah "When in Rome, do as the Romans do." Kira-kira maknanya apa ya? Jika kita artikan secara literal, maka kalimat di atas berarti Ketika berada di Roma, maka kerjakan/lakukan apa yang orang Roma lakukan/kerjakan. Namun, karena ini merupakan saying atau pribahasa, maka kalimat di atas kurang tepat jika diartikan secara literal karena makna sesungguh tidaklah demikian. When in Rome, do as the Romans do memiliki makna ketika kita berkunjung di suatu tempat yang baru, maka kita haruslah mengikuti aturan dan norma yang berlaku di daerah tersebut. Pribahasa Indonesia yang paralel atau memiliki m