Posts

Showing posts with the label TOEFL

Menyelesaikan Soal Written Expression TOEFL-ITP

Image
TOEFL-ITP terdiri dari 3 sections, yaitu Section 1: Listening Comprehension, Section 2: Structure & Written Expression dan Section 3: Reading Comprehension. Section 1 terdiri dari 50 pertanyaan dengan durasi pengerjaan selama 35 menit. Di sisi lain, Section 2 terdiri dari 40 item pertanyaan dengan waktu pengerjaan cuma 25 menit saja. Jika dirata-ratakan untuk menyelesaikan satu item pertanyaan dibutuhkan waktu selama 37 detik saja. Oleh karena itu, diperlukan trik dan strategi pengerjaan yang efektif dan efisien untuk bisa menyelesaikan bagian ini dengan nilai yang tinggi. Sedangkan, pada Section 3, waktu yang dibutuhkan untuk mengerjakan 50 item pertanyaan adalah selama 55 menit dengan kurang lebih ada 5 sampai 6 passages dengan tema yang berbeda-beda. Nilai maksimal pada reading adalah 67. Pada post kali ini, kita akan coba menganalisis beberapa pertanyaan dalam Written Expression. Selanjutnya silahkan tonton video di bawah ini ya dan jangan lupa share, comment and s

Perbedaan TOEFL, IELTS, dan TOEIC

Image
Salam Linguishtic. Welcome back ya guys. Semoga tetap semangat ya belajar dan praktek bahasa Inggrisnya karena pada dasarnya berbahasa itu merupakan sebuah keterampilan, jadi belajar teori saja pasti tidak cukup. Oleh karena itu, apa yang telah dipelajari haruslah dipraktekkan dan digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Tanpa penggunaan, lama-kelamaan bahasa itu akan terlupakan. Well, hari ini kita tidak akan belajar materi bahasa Inggris ya, tapi sesuatu yang berhubungan dengan bahasa Inggris. Pernahkah kalian mendengar ketiga istilah di atas? Kira-kira ketiga istilah itu sama atau berbeda? Inilah yang akan kita bahas pada post kali ini ya. Baik TOEFL, IELTS, maupun TOEIC sama-sama merupakan English proficiency test atau test yang digunakan untuk mengukur kemampuan berbahasa Inggris atau tingkat kefasihan seseorang dalam menggunakan bahasa Inggris. Meskipun demikian, ketiga tes ini sangat berbeda antara satu dengan lainnya, baik dari sudut tujuan, konteks, scoring, maupun fo